
RANA MESE, DENORE.ID] TNI dari Kodim 1612 Manggarai bersama masyarakat mulai mengerjakan CrossWay di Wae Musur, jalur penghubung tiga desa yaitu Desa Bea Ngencung, Desa Satar Lenda dan Desa Lidi di wilayah kecamatan Rana Mese, Kabupaten Manggarai Timur
Pembangunan CrossWay wae Musur salah satu program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) dengan tujuan untuk membangun keakraban antar masyarakat dengan TNI itu dibuka oleh Wakil Bupati Manggarai Timur Siprianus Habur di lapangan sepak bola Nangalanang Desa Bea Ngencung, Rabu (10/5/2023).
Wabup Sipri mengatakan, perjalanan pembangunan di Kabupaten Manggarai Timur sudah memasuki tahun yang ke- 15. Fase ini adalah fase dewasa dari periode umur bagi suatu daerah otonom. Perjalanan ini tentunya telah dihadapkan dengan dinamika-dinamika pembangunan yang berhubungan langsung dengan yang namanya public interest atau kepentingan-kepentingan publik, kehidupan sosio kultural komunikasi politik, partisipasi dan peran berbagai stakeholder pemerintah.
Karena itu, selaku Pemkab Manggarai Timur, Ia menyampaikan Terima kasih kepada seluruh TNI terlebih khusus Kodim 1612 Manggarai yang sudah mendorong pembangunan di daerah Manggarai Timur.
“Saat ini kita mendapatkan perhatian melalui program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-116 tahun 2023, yang merupakan keterpaduan antara TNI dan pemerintah Daerah sebagai upaya percepatan terobosan pembangunan di daerah pedesaan dan perkotaan serta sebagai langkah peningkatan infrastruktur dan peningkatan kesejahteraan masyarakat”, ungkapnya.
Selain itu, Sipri berharap kepada pemerintah Desa Bea Ngencung dan pemerintah kecamatan dapat merespon informasi di lapangan terkait kemitraan dengan TNI. Jaga komunikasi lintas sektor, hindari konflik kepentingan dan selesaikan segala persoalan yang muncul dengan hati.
Sedangkan mewakili masyarakat di tiga Desa melalui Kepala Desa Bea Ngencung Efaristus Indrano mengungkapkan, dirinya merasa bangga dan juga terharu kepada seluruh aparat TNI secara khusus Kodim 1612 Manggarai, karena akses menuju tiga Desa itu sudah dikerjakan melalui program TMMD.
“Saya atas nama masyarakat dari tiga Desa mengucapkan terimakasih dan juga rasa bangga terhadap seluruh aparat TNI karena sudah turut berpartisipasi dalam merespon keluhan-keluhan masyarakat dari tiga Desa diantaranya Desa Bea Ngencung, Desa Satar Lenda dan Desa Lidi dalam membangun CrossWay wae Musur” ungkap Kades Ngencung
Atas nama pemerintah Desa juga siap menggerakkan seluruh lapisan masyarakat untuk turut berpartisipasi bersama TNI dalam pembangunan CrossWay wae Musur.
Kemudian mewakili Dandim 1612 Manggarai melalui Kepala Staf Kodim 1612 Manggarai Mayor Inf. Tofan Novianto pada kesempatan itu, mengungkapkan bahwa program TNI Manunggal Membangun Desa merupakan program dari mabes TNI yang bertujuan untuk membangun keakraban antar masyarakat dengan TNI.
Nardin Denore.id
