
BORONG, DENORE.ID- Lazimnya, yang menjadi ketua perhimpunan para petani adalah petani itu sendiri. Fakta berikut ini memang jarang terdengar, namun fakta, dimana seorang Camat terpilih melalui voting suara terbanyak menjadi Ketua asosiasi para petani.
Dia adalah, Agus Supratman, Camat Lamba Leda Utara (Laut), Kabupaten Manggarai Timur (Matim) Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT).
Utusan para Petani dari 11 desa memilih dan meminta Agus menjadi pemimpin para petani melalui asosiasi yang dibentuk, dengan harapan kebun para petani yang dipimpinnya berhasil seperti kebun contoh yang telah dibuat sang camat selama tiga tahun terakhir sejak dilantik jadi Camat pada wilayah kecamatan pemekaran baru itu.
Camat Agus terpilih pada forum pembentukan wadah para petani Laut, Minggu 10/09/2023, di lokasi taman depan kantor kecamatan itu, di Dampek, Desa Satar Padut.
Camat Agus bukan sembarang dipilih, sebab dedikasi Camat berambut gondrong itu boleh dibilang cukup mentereng di bidang pertanian di wilayah yang dipimpinnya. Camat Agus berhasil menjadi teladan bercocok tanam dengan hasil puluhan ton jagung, juga penghasil sorgum dan padi sawah.
Usai terpilih, Camat Agus berencana membagi dan mengadopsi program dan kegiatan di bidang pertanian di wilayah itu menggunakan konsep yang digunakannya pada kebun contoh garapannya sendiri.
“Wilayah kecamatan LAUT potensi bidang pertanian dan karena alasan 90 persen warga Saya berprofesi sebagai petani, maka saya konsen advokasi di bidang pertanian”, Kata Agus.
Agus mengklaim, dirinya sangat memahami karakter kolektif masyarakat kecamatan LAUT.
“Saya paham persis karakter kolektif masyarakat saya sehingga Saya turun langsung praktek bekerja bersama masyarakat dan saya cenderung berbuat dulu baru bicara dan jaman sekarang harus irit bicara, kaya tindakan. Hanya dengan cara ini warga saya bisa berubah”, ucapnya tegas.
Untuk diketahui, susunan pengurus inti APEKTAN LAUT antara lain, Ketua Umum, Agus Supratman, Pelaksana Harian, Hendrikus Laga, Wakil Ketua I Abdulla, Wakil Ketua II Laurensius Bona dan Sekretaris, Albertus Roni.
Dalam rencananya, juga akan dibentuk Asosiasi Petani Desa di 11 desa di wilayah itu, yang disingkat APEKDES LAUT.
Redaksi Denore.id
