
LABUAN BAJO, DENORE.ID ] Mantan Wakil Bupati Manggarai Barat Periode, 2016-2021,Drh. Maria Geong, Ph.D diusung Dewan Pimpinan Daerah Partai Persatuan Indonesia Kabupaten Manggarai Barat (Mabar) sebagai salah satu bakal calon Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Provinsi Nusa Tenggara Timur dari Daerah Pemilihan Manggarai Barat, Manggarai dan Manggarai Timur
Maria Geong yang sebelumnya merupakan Kader Partai PDIP dan menjabat sebagai Wakil Bupati Mabar diusung Partai PDIP berpasangan dengan mantan Bupati Mabar Agustinus Ch. Dula dari Partai PAN, periode 2016-2021 itu dinilai Perindo Mabar sebagai mutiara terpendam yang dimiliki Manggarai Barat
Karena itu Menurut Perindo Mabar, mendengar suara masukan dari masyarakat arus bawah Grassroots (loyalist) dari ibu Maria Geong pada pilkada 2019 yang lalu, yang menginginkan beliau diusung untuk menjadi salah satu caleg DPRD Provinsi pada pileg tahun 2024 mendatang. yang mana para akar rumput memberi syarat mutlak yaitu mengusung ibu Maria Geong sebagai Caleg Provinsi, dan partainya harus Perindo.
Maka atas dasar usulan dari masyarakat sebagai pemilik suara dan pemilik kedaulatan tersebut, tentu DPD Partai Perindo sangat welcome dan apresiasi.
“Karena bagi DPD Perindo Mabar, bahwa sosok Ibu Maria Geong “Bagai Mutiara Terpendam” yang dimiliki Manggarai Barat, tapi justru diabaikan,” ujar Stanis, Selasa (06/12/2022).
Ada begitu banyak mimpi-mimpi beliau (Ibu Maria Geong) dengan tingkat pengetahuan yang tinggi serta segudang pengalaman yang seharusnya bisa termuntahkan/terealisasi, jika pada perhelatan pilkada kali lalu beliau terpilih jadi Bupati Mabar tapi fakta politik berkata lain.
“Atas dasar itu, Kami dari DPD Perindo Mabar Pun merasa sangat penting mendengar dan mengkaji usulan dari berbagai Kelompok masyarakat yang menginginkan beliau untuk mencurahkan semua ilmu pengetahuan, segudang pengalaman serta mimpi-mimpi Mulia beliau untuk masyarakat Manggarai Barat melalui jalur Legislatif di DPRD NTT,” cetus Politisi Perindo Mabar itu.
Tentu dalam merebut kursi DPRD NTT utusan 3 Manggarai pada kontestasi pemilu Legislatif mendatang, Perindo Mabar telah mempersiapkan Balon yang sangat matang, konsisten, Percaya diri dan siap bekerja keras bersama tim untuk memenangkan kontestasi Pileg tahun 2024 mendatang.
“DPD Perindo Mabar, memutuskan untuk mengusulkan dan mengusung 3 (Tiga) nama Bakal Calon Legislatif (Bacaleg) DPRD Provinsi NTT dari Partai Perindo Mabar,” jelasnya
Ketiga nama Bacaleg DPRD Provinsi Partai Perindo utusan dari Kabupaten Manggarai Barat yang sebutan Ketua DPD Perindo Mabar, Stanis Stan itu diantaranya;
1.) Bapak Felix Zainudin ( Felix Paru) asal dapil 1.
2.) Bapak Hendrikus Jehudin, asal Dapil 3
3.) Ibu Maria Geong, asal dapil 2
Dikatakan Ketua DPD Perindo Mabar, ketiga nama tersebut diatas sudah memenuhi unsur keterwakilan dari 3 dapil di Manggarai Barat
Redaksi DENORE.ID
